Loading...
5 Risiko Menggunakan Software Klinik Gratis

Dec. 19, 2023, 3:55 a.m.

5 Risiko Menggunakan Software Klinik Gratis

Software klinik telah menjadi bagian tidak terpisahkan dari bagian praktik layanan kesehatan. Sebagai pemilik klinik, Anda mungkin tergoda untuk memilih software klinik gratis bersifat open source untuk memangkas biaya. Namun tunggu dulu, sangatlah penting untuk mengetahui apa yang Anda pertaruhkan sebelum mengambil keputusan. Artikel ini akan mengungkap risiko tersembunyi dari penggunaan software klinik gratis.

Software klinik memiliki tugas yang sangat krusial. Oleh sebab itu, tidak heran jika software klinik dijuluki sebagai “tulang punggung” bagi praktik Anda. Jika tulang punggung klinik terganggu, tentu menimbulkan dampak yang signifikan terhadap proses bisnis Anda. Kerugian jika salah memilih software klinik sangatlah serius, hal ini dapat menimbulkan konsekuensi luas seperti mempengaruhi manajemen dan reputasi praktik Anda.

Jika Anda sedang menggunakan atau sedang mempertimbangkan untuk menggunakan software klinik gratis, ada beberapa resiko yang perlu Anda ketahui :

  1. Keamanan Data Sensitif

Melindungi data pasien Anda adalah salah satu kewajiban penting. Berdasarkan berita kompas, pada tahun 2022 ada 6 juta catatan layanan kesehatan terekspos dan diperjual belikan di RaidForums. Beberapa penyedia perangkat lunak menyediakan platform mereka tanpa biaya dan dengan hati-hati menyusun ketentuan yang memungkinkan mereka mengakses serta menggunakan data pasien Anda untuk menghasilkan pendapatan dari pihak ketiga. 

Sebelum menggunakan software klinik gratis, pastikan Anda membaca syarat dan ketentuan dengan cermat dan tidak sembarangan klik menerima syarat. Carilah kata-kata yang mungkin memberi mereka akses ke data pasien Anda untuk tujuan penelitian dan pemasaran pihak ketiga. Menurut pendapat kami, sejauh ini hal ini merupakan risiko terbesar dari sistem perangkat lunak manajemen praktik bebas. 

  1. Perlunya Persetujuan Pasien

Jika Kebijakan Privasi software klinik gratis Anda mengizinkan platform untuk berbagi data pasien dengan pihak ketiga untuk tujuan penelitian dan pemasaran, hal ini akan menempatkan Anda, dalam posisi yang sulit. Saat Anda membaca Kebijakan Privasi penyedia software gratis, perhatikanlah : 

Data yang dikumpulkan – bagian ini mencantumkan informasi pribadi yang dikumpulkan oleh penyedia software klinik dari pasien termasuk informasi perawatan, jenis layanan, rincian praktisi, hasil tes, dan riwayat kesehatan.

Tujuan penggunaan yang diizinkan – bagian ini menguraikan bagaimana informasi Anda dapat digunakan oleh penyedia software, mencakup referensi ke periklanan dan pemasaran, penelitian medis oleh pihak ketiga, dan pesan promosi dari pihak ketiga lainnya.

Persetujuan pasien – bagian ini memberikan persetujuan untuk membagikan data, artinya Anda sebagai penerima layanan harus memberikan persetujuan, yang harus diperoleh oleh penyedia layanan kesehatan atas nama pasien.

  1. Bisnis Tersembunyi

Jika Anda mencari solusi software klinik gratis, pilihan Anda akan sangat terbatas. Dalam kebanyakan kasus, versi gratis disediakan agar Anda dapat menggunakan perangkat lunak mereka sehingga Anda dapat meningkatkan keanggotaan berbayar karena praktik Anda dibatasi oleh fungsi versi gratis. 

Bisnis tersembunyi yang biasanya dijadikan strategi menghasilkan pendapatan lain oleh software klinik gratis adalah periklanan. Hal ini akan membuat navigasi iklan banner berkedip terus menerus, yang hanya akan dihapus jika Anda meningkatkan ke versi berbayar.

  1. Biaya Tersembunyi

Dalam kebanyakan kasus, sistem manajemen klinik gratis tidak sepenuhnya gratis jika Anda perlu meningkatkan ke versi berbayar untuk mendapatkan fitur yang Anda perlukan. Saat Anda membandingkan fitur dan manfaatnya, Anda akan sering menemukan bahwa biaya peningkatan versi jauh lebih tinggi dibandingkan dengan solusi berbayar. Hal lain yang perlu diperiksa sebelum menggunakan solusi perangkat lunak gratis adalah kontrak, persyaratan minimum, dan biaya pembatalan.

  1. Kelangsungan software klinik

Mengembangkan perangkat lunak yang kuat membutuhkan waktu dan biaya besar. Software klinik gratis akan kesulitan memenuhi kebutuhan pengembangan jika hanya mengandalkan pendapatan dari pengiklan. Hal ini membuat mereka rentan mengalami kebangkrutan hingga meninggalkan Anda tanpa solusi.

Siap mencoba Eramedix ?

Eramedix menawarkan solusi software klinik yang mematuhi standar HIPAA, kami merupakan salah satu platform perangkat lunak manajemen klinik paling aman. Selain itu, kami menyediakan Uji Coba Gratis sebelum Anda berkomitmen menjadi mitra kami. Selamat mencoba!